Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli

Posted on

Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli, majalahhewan.com | Siapa yang tak kenal dengan kucing anggora, siapaun anda pasti mengenalnya. Karena di negara kita Indonesia ini, kucing anggora sangat populer. Salah satu ciri ciri kucing anggora adalah memiliki bulu panjang, akan tetapi banyak juga dari ras kucing yang memilki bulu panjang, seperti misalnya ras kucing persia. Jadi tidak serta merta jika kucing yang memilki bulu panjang adalah kucing anggora.

Gambar Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Untuk melihat lebih jauh ciri ciri kucing anggora , agar anda yang ingin membelinya tidak keliru dengan jenis ras kucing lainya, maka berikut ini majalah hewan sajikan dengan judul Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli. Akan tetapi, sebelum itu mari kita lihat sekilas kucing lucu ini.

Sekilas Sejarah Kucing Anggora Asli

Gambar Sejarah Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Asal-usul dari Angora Turki tetap menjadi misteri, karena ada beberapa teori mengatakan bahwa Anggora berasal dari seekor kucing liar dari Asia, yaitu kucing Pallas. Selain itu Kucing anggora juga diyakini berasal dari kucing liar Afrika, dan mungkin beberapa persilangan terjadi antara kucing Pallas dengan kucing liar Afrika sehingga menghasilkan kucing Anggora.

Meskipun kucing berambut panjang ini telah terlihat di bagian Timur Tengah selama berabad-abad. Yang mana sebelumnya dikenal sebagai ” Kucing Ankara” dikenal dengan nama itu karena untuk menghormati kota Ankara di Turki, nama untuk strain tertentu dari kucing berambut panjang ini diubah menjadi Angora ketika nama kota itu berubah dari Ankara ke Angora.

Kucing anggora sampai ke Eropa pada akhir 1500-an dan dperkenalkan di Amerika Serikat pada tahun 1700-an. Yang mana pada awal tahun 1900-an, pemerintahan Turki bekerja sama dengan Kebun Binatang Ankara (atau Ankara Zoo) untuk melakukan program pengembangbiakan terhadap kucing Anggora. Maksud dari program ini adalah untuk melindungi dan melestarikan kucing ras Anggora putih murni dengan warna mata yang berbeda dengan sebelahnya (warna biru dan kuning).

Akan tetapi pada tahun 1962 seorang istri dari Kolonel Angkatan Darat Walter Hibah yang tinggal di Turki bernama Liesa F. Grant berhasil mengimpor sepasang Anggora dari Kebun Binatang Ankara ke Amerika. Nah itulah sejarah singkat kucing anggora asli (kucing ras Anggora putih murni ) sampai ke Amerika Serikat.

Ciri Ciri Kucing Anggora Asli Yang Musti Diketahui Sebelum Membelinya

Berikut ini adalah ciri ciri fisik kucing anggora yang bisa membantu anda untuk lebih jeli ketika ingin membeli kucing ras anggora. Akan tetapi anda harus tahu terlebih dahulu, ketika anda menemukan ciri ciri kucing anggora asli jangan kaget, karena harga kucing anggora asli berkisar antara  4-15 juta rupiah. Sedangkan harga kucing anggora hasil dari persilangan dengan kucing ras lain berkisar antara 200 ribu hingga 2,8 juta rupiah.

Dan berikut adalah ciri ciri kucing angora asli,

Badan Atau Postur Tubuh Kucing Anggora Asli

Gambar Postur Tubuh Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli

Kucing anggora asli berukuran sedang, dengan badan yang panjang, ramping, langsing dan elegan. Badan kucing anggora jantan harus lebih besar dari yang betina. Tubuhnya harus panjang dengan bagian belakang sedikit lebih tinggi daripada bagian depan

Bulu Kucing Anggora Asli

Gambar Bulu Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Bulunya harus panjang dan lebar pada bagian leher

Hidung Kucing Anggora Asli

Gambar Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli

Anggora memiliki hidung yang panjang

Mata Kucing Anggora Asli

Mata - Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Matanya sedikit miring ke atas dan berbentuk almond. Warna mata harus kuning, bermata aneh (warna mata yang berbeda dengan warna mata yang lainnya) atau biru.

Bentuk Kepala Kucing Anggora Asli

Gambar Kepala Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Kepala kucing anggora berbentuk segitiga ( Kepalanya lebar dibagian atas dengan dagu yang lancip )

Bentuk Telinga Kucing Anggora Asli

Gambar Telinga Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Telinga kucing anggora panjang, lebar, dan berbentuk segitiga ( Telingnya lebar dibagian dasar, lancip dibagian atas, dan tegak )

Kaki Kucing Anggora Asli

Gambar Kaki Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Kakinya panjang dan tinggi

Ekor Kucing Anggora Asli

Gambar Ekor Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Membeli

Ekornya juga panjang serta mengembang

Kepribadian Dan Tingkah Laku Kucing Anggora Asli Dan Sekilas Kiat Kiat Cara Merawatnya

Ketika anda sudah menemukan kucing anggora asli, maka anda akan menemukan hewan peliharaan yang aktif, senang bermain, energik, dan penurut. Selain itu kucing anggora  senang masuk dalam kegiatan orang-orang, setia serta senang berinteraksi dengan anda.

Anda juga akan menemukan bahwasanya anggora adalah kucing yang cerdas, memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, mudah beradaptasi, dan ramah dengan manusia serta hewan peliharaan lain yang menjadikan kucing anggora mudah untuk dilatih.

Ketika kucing anggora sudah masuk dalam kehidupan anda dan keluarga anda, jangan pernah mengurung atau meninggalkannya sendirian, karena anggora akan sedih jika dikurung atau ditinggal sendirian di dalam rumah.

Memegang dan membelai rambut kucing anggora memang kegiatan santai yang menyenangkan, akan tetapi jangan memegangnya terlalu lama, karena kucing ini akan marah jika dipegang terlalu lama dalam satu waktu.

Perilaku kucing anggora lebih senang duduk di lantai di sekitar pemiliknya, akan tetapi anda juga harus menerima apabila anggora melakukan kegiatan yang membuat rumah anda gaduh, karena kucing yang memiliki bulu panjang ini juga termasuk kucing yang berisik.

Sealin kucing yang berisik, anggora juga kucing yang suka mencari tempat yang tinggi seperti rak buku dan almari, yang mana bisa saja menjatuhkan buku buku yang ada rak buku. Cerita teman admin sendiri, yang mana suaminya adalah pembudidaya ikan cupang, kucing anggora kesayanganya sering menjatuhkan atau menumpahkan botol botol yamg berisi ikan cupang yang ada di rak.

Kucing anggora juga akan selalu mengawasi keadaan sekelilingnya, inilah beberapa perilaku kucing anggora yang lucu dan juga menggemaskan.

Itulah ciri ciri kucing anggora asli, akan tetapi dari semua varian warna kucing anggora yang paling disukai oleh para pecinta hewan peliharaan adalah yang berwarna putih.Entah kenapa kucing anggora yang berwana putih, terlebih yang memiliki warna mata berbeda antara mata yang satu dengan mata yang satunya (yang satu hijau kekuningan dan yang satu biru) lebih banyak disukai.

Jika anda memiliki kucing anggora putih, bisa bantu kenapa anda menyukainya di kolom komentar di bawah ya.

Semoga ulasan Kucing Anggora Asli, Ketahui Ciri Cirinya Sebelum Anda Membeli, bermanfaat.Terima kasih telah mengunjungi majalah hewan, jangan lupa untuk ngeshare artikel ini ya.

Baca Juga : TAHUKAH ANDA HEWAN LUCU PELIHARAAN INI MALAH BERBAHAYA BAGI ANDA, karena kucing memiliki perilaku yang juga bisa membahayakan kesehatan anda.