Nama Nama Hewan Pemakan Tikus Got

Posted on

Hewan Pemakan Tikus Got, majalahhewan.com | Tikus adalah hewan mamalia yang cepat sekali beranak pinak, bahkan bisa dikatakan bahwasanya tikus adalah hewan mamalia yang paling produktif dalam berkembang biak. Bagaimana tidak, tikus betina bisa menjadi dewasa secara seksual hanya memerlukan waktu 8 hingga 12 bulan, masa hamil hanya 21 hingga 23 hari dan bayangkan saja, bahwa kenyataanya tikus betina ini mampu menyusui sedangkan dia juga masih dalam keadaan hamil.

Yuppss itulah tikus, yang mungkin bagi manusia adalah hama yang paling sulit dikendalikan. Ya….tikus memang sulit dikendalikan, mamalia ini memiliki kecerdasan yang luar biasa, karena tidak mudah untuk menangkap atau menjebak si tikus ini.

Bahkan berbagai cara untuk mengusir tikus dari rumah, membasmi di sawah atau dimana saja kurang begitu mempan, itu karena tikus memang hewan yang cerdas dan mampu belajar.

Salah satu jenis tikus yang kerap mengganggu ketentraman manusia adalah tikus got, tikus ini juga disebut dengan tikus rumah besar, selain itu juga dikenal dengan nama tikus laboratorium atau juga tikus coklat.

Ada sebagian pengunjung website majalah hewan ini yang bertanya begini, apa saja jenis hewan pemakan tikus got? untuk itu, sebaiknya juga di tulis agar semua sahabat majalah hewan tau, ya nggak?

Akan tetapi, sebelum melihat hewan predator tikus got, ada baiknya jika sahabat melihat klasifikasi tikus got, karena pada bahasan Klasifikasi Tikus Dan Jenis Jenis Serta Gambarnya Di Berbagai Dunia, penulis berjanji akan menjelaskan klasifikasi tikus got ini secara terpisah. Dan untuk itu, sebaiknya di tulis di sini.

Lihat Klasifikasi Tikus Got Dulu Baru Lihat Hewan Pemakan Tikus Got

Kingdom / Kerajaan =>Animalia, Divisi / Filum =>Chordata, Kelas =>Mammalia, Ordo =>Rodentia, Famili / Keluarga =>Muridae, Genus / Marga =>Rattus, Species / Jenis =>R. norvegicus

Nah itulah klasifikasi tikus got, sekarang yuk lihat apa saja nama nama hewan pemakan tikus got itu

Nama Nama Hewan Pemakan Tikus Got

Karena tikus got ini adalah hewan yang aktif di malam hari atau juga disebut hewan nocturnal, maka para pemangsanya juga tentunya aktif pada malam hari juga. Akan tetapi, banyak juga hewan yang memburu tikus got ini juga hewan yang aktif di siang hari ( diurnal ). Dan berikut adalah nama nama hewan pemakan tikus got.

Burung Hantu

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - Owls Prey On Rats ( Burung Hantu Memangsa Tikus)
source image reference.com

Burung hantu merupakan hewan yang aktif di malam hari dan juga merupakan hewan pemakan daging atau karnivora yang termasuk dari ordo Strigiformes. Selain tampangnya yang menyeramkan, burung hantu ini mampu memutar kepalanya hingga 180 derajat ke arah belakang, sehingga memudahkanya untuk mengintai mangsanya yang termasuk tikus got.

Ada banyak jenis burung hantu ini, seperti misalnya burung hantu bertanduk dan burung hantu gudang, bahkan dari jenis burung hantu ini ada yang termasuk hewan langka, yakni burung hantu celepuk.

Kucing Domestik ( Kucing Rumah )

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - cats prey on mice
source image youtube.com

Kucing rumah atau kucing kampung atau bisa juga disebut kucing domestik juga merupakan mamalia karnivora yang memangsa jenis jenis tikus, termasuk tikus got.

Ada banyak jenis kucing, yang umumnya menjadi hewan peliharaan dan tidak semua jenis kucing mau berburu tikus, terutama tikus got.

Anjing

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - dogs prey on rats ( Anjing Memangsa Tikus)
source image narrative.ly

Dibanding dengan kucing, anjing jauh lebih baik untuk menangkap atau berburu tikus, terlebih tikus got. Ada banyak jenis anjing, akan tetapi tidak semua jenis anjing pandai menangkap tikus…ada beberapa anjing peliharaan yang bisa sahabat pelihara untuk menekan populasi tikus. Akan tetapi akan dibahas di lain tulisan.

Rubah

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - foxes prey on rats ( Rubah Memangsa Tikus)
source image flickr.com

Nah ini dia monster yang ada di tubuh Naruto…..upss kebawa deh, maaf cinta mati sih ama Naruto. Yupps, rubah juga salah satu hewan pemakan tikus got, sebenarnya rubah adalah hewan omnivora. Selain tikus, rubah juga memangsa mamalia lain, seperti misalnya tupai, kelinci, bangkai, serangga, ular dan juga katak. Selain itu, rubah juga memakan buah, sayur dan juga kacang kacangan.

Rubah ini sangat unik, karena ia suka mengubur makananya untuk disimpan dan akan kembali untuk memakannya disaat makanan sulit untuk dijumpai.

Mink

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - mink fed rats
source image essexwt.org.uk

Mink atau Cerpelai adalah hewan semi akuatik dan juga mamalia yang termasuk hewan karnivora, dan dalam klasifikasinya termasuk dari keluarga  Mustelidae, seperti halnya musang. Ada dua jenis hewan mink atau cerpelai ini, yakni minks Eropa dan minks Amerika yang keduanya juga masuk dalam genus Mustela yang sama juga dalam genus musang.

Pada umumnya hewan ini memangsa ikan dan hewan air lainya, akan tetapi cukup andil juga dalam memangsa tikus got.

Stoats

Gambar Hewan Pemakan Tikus Got - stoats prey on rats (Stoats Memangsa Tikus)
source image yuotube.com

Stoats atau juga bisa disebut dengan musang berekor pendek  adalah hewan mamalia yang dalam klasiifikasinya dari genus Mustela dan dari keluarga Mustelidae, hewan ini adalah asli negara Eurasia dan Amerika Utara.

Hewan yang satu ini tidak seperti musang dalam memangsa tikus, karena musang hanya memangsa tikus tidak sepenuhnya. Akan tetapi, Stoats ini secara teratur memangsa dan berburu tikus. Selain tikus, hewan yang masih satu keluarga dengan musang ini juga berburu hamster, burung, ikan, kadal, dan juga serangga.

Itulah nama nama hewan pemakan tikus got, sebenarnya ada banyak sekali jenis hewan yang bersifat karnivora atau juga omnivora yang memangsa tikus.

Sumber : http://eol.org

Save

Leave a Reply