10 Ikan Kecil Warna-warni, Cocok Dipelihara di Aquarium

Posted on

Memandangi ikan kecil warna-warni yang dipelihara di dalam akuarium bisa menjadi aktivitas menyenangkan. Warnanya yang cantik dan gerakannya yang lincah bisa menjadi hiburan dan membuat pikiran menjadi lebih rileks.

Tidak heran banyak orang yang memelihara ikan kecil hias berwarna-warni di rumah maupun tempat kerja. Apakah Anda tertarik untuk memelihara ikan hias juga? Jika tertarik, maka tidak ada salahnya untuk memilih beberapa jenis ikan hias cantik warna-warni di artikel ini untuk dipelihara!

Daftar Ikan Kecil Warna-Warni

Apa saja jenis-jenis ikan hias? Jika ingin mengetahuinya, maka berikut ini jenis-jenis ikan hias berukuran kecil dengan warna cantik yang cocok dijadikan sebagai hewan peliharaan di akuarium!

1. Cupang

Cupang

Jika berbicara mengenai ikan hias berukuran kecil dengan warna tubuh cantik, maka ikan Cupang menjadi jenis ikan yang paling populer untuk diperbincangkan. Ikan cupang memang merupakan salah satu ikan paling populer dan digemari sebagai jenis ikan hias peliharaan.

Tubuhnya yang cantik dan berwarna-warni tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi siapa saja yang melihatnya. Selain itu, sirip dan ekor yang bisa mengembang lebar juga menjadi karakteristik menarik dari ikan cupang.

Namun, sebenarnya ikan cupang termasuk jenis ikan yang cukup agresif, sehingga ada baiknya tidak menaruhnya dalam satu akuarium bersama ikan cupang lain maupun jenis ikan hias lainnya.

Warna-warni tubuh hingga ekor yang dimiliki ikan cupang bahkan membuatnya sering diperlombakan sebagai ikan hias. Selain itu, semakin unik dan cantik warna ikan cupang, maka harga jualnya di pasaran pun akan semakin tinggi.

2. Goldfish

Goldfish

Selain ikan cupang, jenis ikan kecil warna-warni yang tidak kalah populer adalah ikan Goldfish. Jika dilihat secara sekilas, Goldfish memilki penampakan seperti ikan Koi. Namun, perbedaannya terletak pada ukuran ikan Goldfish yang lebih kecil.

Sirip dan ekornya yang memanjang serta menjuntai terlihat cantik ketika ikan Goldfish berenang-renang di akuarium. Anda juga bisa memilih ikan Goldfish yang bisa ditemukan dalam berbagai pilihan warna cantik.

Jika ingin memelihara ikan Goldfish yang berwarna-warni, maka Anda harus mempersiapkan akuarium dengan filter atau penyaring air. Selain itu, pastikan juga untk rajin membersihkan akuarium, setidaknya akuarium harus dibersihkan satu kali dalam seminggu.

3. Neon Tetra

Neon Tetra

Jenis ikan akuarium lainnya adalah ikan Neon Tetra. Seperti namanya, ikan berukuran kecil ini memilki warna tubuh cantik dan cerah berwarna-warni. Selain itu, corak garis horizontal berwarna biru terang membuat ikan Neon Tetra masih tetap terlihat di dalam kondisi perairan gelap.

Ikan Neon Tetra termasuk jenis ikan omnivora yang memakan berbagai jenis makanan, misalnya udang, serangga kecil, tumbuh-tumbuhan, hingga cacing. Jika ingin memeliharanya, maka tidak ada salahnya untuk menyediakan akuarium dengan air asam dan lembut.

4. Guppy

Guppy

Ikan Guppy juga termasuk jenis ikan yang memilki pilihan warna beragam. Selain memiliki warna cantik, jenis ikan kecil ini juga mudah untuk dirawat dan bisa bertahan di berbagai kondisi air. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak orang suka memelihara ikan Guppy sebagai peliharaan.

Ikan Guppy juga termasuk jenis ikan hias yang aktif berenang, sehingga akan membuat kehidupan ekosistem di dalam akuarium tampak lebih hidup atau ramai.

5.  Celesyial Pearl Danio

Celesyial Pearl Danio

Ikan kecil warna-warni yang cantik adalah ikan Celesyial Pearl Danio. Jenis ikan hias populer yang satu ini memilki karakteristik dan keunikan tersendiri. Tubuhnya memiliki bintik-bintik yang berwarna cerah membuatnya tampak lebih cantik dan memukau.

Tidak heran jika banyak juga para pecinta ikan hias yang tertarik untuk memelihara ikan Celesyial Pearl Danio.

6. Endler’s Libebearer

Endler’s Libebearer

Anda juga bisa menjadikan ikan Endler’s Libebearer sebagai ikan hias di akuarium berukuran kecil hingga besar. Endler’s Libebearer termasuk jenis ikan hias kecil yang berwarna-warni cantik, sehingga cocok dijadikan sebagai ikan hias.

Selain itu, cara memelihara ikan Endler’s Libebearer juga termasuk mudah untuk dilakukan.

7. Molly

Molly

Ikan kecil warna-warni lainnya adalah ikan Molly dengan ukuran tubuh mencapai 4 inch. Ikan Molly memiliki warna tubuh yang bervariasi, mulai dari hitam, putih, kuning, orange, merah, biru, hijau, dan lain sebagainya.

Satu ikan Molly juga bisa memiliki beberapa warna sekaligus, sehingga tampak lebih cantik. Tubuh ikan Molly terlihat menggemaskan karena agak gendut atau menggelembung dengan ekor pendek di bagian belakang tubuhnya.

Anda bisa membeli dan mejadikan ikan Molly sebagai peliharaan di akuarium. Sebaiknya sediakan akuarium yang diisi dengan air pH 0.7 hingga 7.8 agar ikan Molly lebih nyaman dan sehat. Namun, sebenarnya ikan hias kecil yang satu ini cukup pintar untuk menyesuaikan diri dengan kondisi air.

8. Angelfish

Angelfish

Pilihan warna ikan Angelfish cukup beragam, sehingga Anda pun bisa memiliki beberapa ekor ikan Angelfish dengan warna berbeda-beda. Selain warna tubuh beragam, jenis ikan hias yang satu ini juga memiliki aneka pola cantik yang menghiasi tubuhnya.

Selain memiliki warna tubuh yang cantik, daya tarik Angelfish juga terletak pada bentuk tubuhnya yang pipih mirip seperti layang-layanag. Sirip lengan ikan Anglefish juga menambah kecantikan ikan hias yang satu ini.

Harga ikan kecil warna-warni Angelfish cukup bervariasi tergantung warna tubuh, pola atau corak, ukuran, usia, jenis, dan lainnya. Rata-rata ikan Angelfish dapat dibeli dengan harga Rp5.000 hingga Rp100.000.

Namun, ada juga jenis ikan Angelfish yang harga jualnya mulai dari ratusan hingga jutaan rupiah untuk satu ekor ikan. Salah satu jenis ikan Angelfish yang memilki harga tinggi seperti ini adalah ikan jenis Altum Angelfish.

9.  Clown Fish

Clown Fish

Ikan hias kecil apa saja? Clown fish atau ikan badut dapat menjadi salah satu ikan hias cantik untuk dijadikan peliharaan. Seperti namanya, ikan hias kecil yang satu ini tampak sangat lucu dan menggemaskan karena warnanya cantik.

Ciri khas Clown Fish memiliki warna tubuh orange dengan belang atau garis putih dan hitam. Jika tertarik memeliharanya, maka pastikan untuk meletakkan terumbu karang di dalam akuarium agar Clown Fish merasa lebih nyaman dan aman.

10. Rainbowfish

Rainbowfish

Tidak ada salahnya juga untuk memilih ikan Rainbowfish untuk dijadikan hewan peliharaan di dalam akuarium. Seperti namanya, Rainbowfish memiliki tubuh yang berwarna-warni seperti pelangi.  Namun, warna tubuhnya yang cantik baru akan muncul ketika sudah dewasa.

Artinya, Anda hanya perlu menunggu beberapa tahun untuk melihat Ikan Rainbowfish dewasa yang memiliki warna tubuh cerah dan cantik. Ikan Rainbowfish termasuk jenis ikan hias berukuran kecil yang memiliki sifat jinak.

Habitat asli ikan Rainbowfish dapat ditemukan di Australia hingga Asia Tenggara. Namun, kini ikan Rainbowfish lebih mudah ditemukan di berbagai daerah lainnya karena sudah diperdagangkan secara luas.

Ikan kecil warna-warni yang menghiasi akuarium sangat cocok dijadikan peliharaan. Jenis ikan hias kecil warna-warni tersebut pun cukup banyak untuk dipilih, misalnya ikan cupang, ikan guppy, ikan goldfish, hingga ikan rainbowfish yang cantik.